Friday, October 3, 2014

Persyaratan Pendidikan Sebagai Ilmu


Suatu kawasan studi dapat tampil sebagai disiplin ilmu, bila memenuhi syarat-syarat :
Memiliki objek studi (formal dan material)
Memiliki sistematika
Memiliki metode

a. OBJEK STUDI ILMU PENDIDIKAN
Objek material ilmu pendidikan adalah perilaku manusia. Objek formalnya adalah menelaah fenomena pendidikan dalam perspektif yang luas dan integrative.

b. SISTEMATIKA ILMU PENDIDIKAN

Sistematika ilmu pendidikan dibedakan menjadi 3 bagian yaitu,
1. Pendidikan sebagai gejala manusiawi, dapat dianalisis yaitu adanya komponen pendidikan yang saling berinteraksi dalam suatu rangkaian keseluruhan untuk mencapai tujuan. Komponen pendidikan itu adalah :
1. tujuan pendidikan,
2. peserta didik,
3. pendidik,
4. isi pendidikan,
5. metode pendidikan,
6. alat pendidikan,
7. lingkungan pendidikan.
2. Pendidikan sebagai upaya sadar untuk mengembangkan kepribadian dan kemampuan manusia. Menurut Noeng Muhadjir sistematika ini bertolak dari fungsi pendidikan, yaitu :
1. menumbuhkan kreatifitas peserta didik,
2. menjaga lestarinya nilai insani dan nilai ilahi,
3. menyiapkan tenaga produktif.
3. Pendidikan sebagai gejala manusiawi. Menurut Mochtar Buchori ilmu pendidikan mempunyai 3 dimensi :
1. dimensi lingkungan pendidikan,
2. dimensi jenis-jenis persoalan pendidikan,
3. dimensi waktu dan ruang.

c. METODE DALAM PENDIDIKAN

Memliki metode-metode dalam ilmu pendidikan :
1. Metode normative, berkenaan dengan konsep manusiawi yang diidealkan yang ingin dicapai.
2. Metode eksplanatori, berkenaan dengan pertanyaan kondisi, dan kekauatan apa yang membuat suatu proses pendidikan berhasil.
3. Metode teknologis, berkenaan dengan bagaimana melakukannya dalam rangka mencapai tujuan yang diinginkan.
4. Metode deskriptif, fenomenologis mencoba menguraikan kenyataan-kenyataan pendidikan dan lalu mengklasifikasikannya.
5. Metode hermeneutis, untuk memahami kenyataan pendidikan yang konkrit dan historis untuk menjelaskan makna dan struktur dan kegiatan pendidikan.
6. Metode analisis kritis, menganalisis secara kritis tentang istilah, pernyataan, konsep, dan teori yang ada dalam pendidikan.

Persyaratan Pendidikan Sebagai Ilmu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown