Friday, October 3, 2014

Perbedaan antara Teori Pavlov, Thorndike, dan Skinner

                                   

Perbedaan antara teori pavlov, thorndike, dan skinner adalah sebagai berikut:


Perbedaan antara Teori Pavlov, Thorndike, dan Skinner
Perbedaan antara Teori Pavlov, Thorndike, dan Skinner

 Nama Teori: 


a. Thorndike : Instrumental conditioning
b. Skinner : Operant Conditioning
c. Ivan Pavlov : Classical Conditioning

Pengembangan teori 


  1.  Thorndike : Menambahkan hukum tambahan sebagai berikut: Hukum perpindahan Asosiasi ( Associative Shifting),Hukum Sikap ( Set/ Attitude),Hukum Aktifitas Berat Sebelah ( Prepotency of Element), Hukum Respon by Analogy, dan Hukum Reaksi Bervariasi (multiple response).
  2. Skinner : Mengembangkan teori-teori awalnya melalui berbagai rangkaian percobaan atau eksperimen melalui binatang dan alatnya yang terkenal ialah skinner Box.
  3. Pavlov : Mengembangkan teorinya dengan  menulis sebuah buku dengan judul : Work of Digestive Glands(1902) dan Conditioned Reflexes(1927).

Penerapan teori-teori dikelas

  1. Penerapan teori thorndike : menggambarkan proses belajar sebagai proses pemecahan masalah dalam suatu proses belajar di kelas. Seperti  sebelum UTS atau UAS dosen memberikan materi kepada mahasiswanya untuk didiskusikan. mengapa demikian, dikarenakan supaya mahasiswanya agar bisa mengerjakan UTS atau UAS tersebut dengan baik dan hasilnya lebih sempurna.
  2. Penerapan teori Skinner : dan dalam hal ini hukum teori skinner yang cocok dipakai dalam semua kelas adalah : korelasi fisiologis dari perilaku. Dia percaya bahwa kejadian behavioral harus dideskripsikan dalam term hal-hal yang langsung memengaruhi perilaku.
  3. Penerapan teori pavlov ,Yang terpenting dalam belajar di kelas menurut teori ini adalah adanya latihan dan pengulangan materi belajar ataupun soal soal secara terus menerus sehingga siswa yang ada di kelas menjadi terbiasa. Contoh situasi percobaan tersebut pada manusia adalah bunyi bel di kelas untuk penanda waktu istirahat atau waktu pulang.

Percobaan ketiga ahli dan kesesuaian terhadap proses pembelajaran

  1. Thorndike : percobaannya adalah dengan memasukan hewan ke dalam perangkat yang telah ditata sedemikian rupa sehingga ketika hewan itu melakukan jenis respon tertentu ia bisa keluar dari perangkat tersebut.
  2. Skinner : percobaan binatang berawal dilakukan dalam ruangan tes kecil yang kemudian terkenal dengan skinner box. Kotak ini adalah pengembangan dari kotak teka teki thonrdike. Kotak skinner menggunakan lantai berkisi-kisi, bercahaya, dan menggunakan tuas pengungkit dan sebuah cangkir makanan dimana hewan menekan tuas tersebut mekanisme pemberian makan akan aktif kemudian sedikit demi sedikit makanan akan terjatuh kecangkir makanan itu.
  3. Pavlov: Ekperimennya ia menunjukkan makanan kepada anjing yang kemudian memakan makanan itu. Setiap kali ditunjukkan makanan, anjing itu mengeluarkan air liur. Tampak bahwa makanan yang di sini disebut unconditional stimulus (UCS) menyebabkan respons (R), keluarnya air liur.


Perbedaan antara Teori Pavlov, Thorndike, dan Skinner Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown