ilmupendidik.com-Dalam melakukan uji t kita sering mengalami kebingungan uji mana yang akan kita guanakan. Berikut akan dijelaskan mengenai Macam-Macam Uji t dan Perbedaannya. semoga bermanfaat.
Salah satu cabang ilmu statistik yang digunakan untuk membuat keputusan adalah uji hipotesis. Hipotesis adalah suatu anggapan atau pernyataan yang mungkin benar dan mungkin juga tidak benar tentang suatu populasi. Dengan menggunakan uji hipotesis, peneliti dapat menguji berbagai teori yang berhubungan dengan masalah-masalah yang sedang diteliti.
Salah satu metode untuk menguji hipotesis adalah sample t-Test, dimana metode sample t-Test dibagi menjadi tiga, yaitu one sample t-Test, paired sample t-Test dan independent sample t-Test. Uji hipotesis t-Test adalah uji hipotesis yang digunakan untuk mengetahui apakah ada perbedaan rata-rata dari sampel yang diambil.
Uji T |
Berikut adalah macam-macam Uji T
One Sample t-Test
One sample t test merupakan teknik analisis untuk membandingkan satu variabel bebas. Teknik ini digunakan untuk menguji apakah nilai tertentu berbeda secara signifikan atau tidak dengan rata-rata sebuah sampel. Pada uji hipotesis ini, diambil satu sampel yang kemudian dianalisis apakah ada perbedaan rata-rata dari sampel tersebut. Prosedur yang umum dan harus diikuti untuk melakukan uji hipotesis ini adalah sebagai berikut :
1.
Mencari
hipotesis nol dan hipotesis alternatifnya.
2.
Pilih
tingkat kepercayaan tertentu dan tentukan besarnya sampel yang diambil. 1.
Pilih
statistik uji yang sesuai sebagai dasar bagi prosedur pengujian.
2.
Tentukan
daerah kritisnya.
3.
Kumpulkan
data sampel dan hitung statistik sampelnya, kemudian ubah ke dalam variable
normal standar (Z) atau t (tergantung banyaknya sampel).
4.
Nyatakan
menolak atau menerima H0.
Paired-sample t-Test
Analisis Paired-sample t-Test merupakan prosedur yang digunakan untuk membandingkan rata-rata
dua variabel dalam satu group. Artinya analisis ini berguna untuk melakukan pengujian terhadap satu
sampel yang mendapatkan sutau treatment yang kemudian akan dibandingkan rata-rata dari sampel
tersebut antara sebelum dan sesudah treatment.
dua variabel dalam satu group. Artinya analisis ini berguna untuk melakukan pengujian terhadap satu
sampel yang mendapatkan sutau treatment yang kemudian akan dibandingkan rata-rata dari sampel
tersebut antara sebelum dan sesudah treatment.
Independent sample t-Test
Independent sample t-Test adalah uji yang digunakan untuk menentukan apakah dua sampel yang
tidak berhubungan memiliki rata-rata yang berbeda. Jadi tujuan metode statistik ini adalah
membandingkan rata-rata dua grup yang tidak berhubungan satu sama lain. Pertanyaan yang coba
dijawab adalah apakah kedua grup tersebut mempunyai nilai rata-rata yang sama ataukah tidak
sama secara signifikan.
tidak berhubungan memiliki rata-rata yang berbeda. Jadi tujuan metode statistik ini adalah
membandingkan rata-rata dua grup yang tidak berhubungan satu sama lain. Pertanyaan yang coba
dijawab adalah apakah kedua grup tersebut mempunyai nilai rata-rata yang sama ataukah tidak
sama secara signifikan.